Bustomi, Hamka dan Suyono Resmi ke Mitra Kukar

Klub promosi, Mitra Kukar tidak main-main dalam mempersiapkan skuadnya jelang pertarungan kompetisi musim depan. Bahkan Kalimantan TImur itu sudah mendatangkan tiga pemain tim nasional Indonesia ke stadion Madya Tenggarong Seberang

Seperti yang dipaparkan manajer Mitra Kukar, Roni Fauzan, saat ini timnya masih mempercayakan pemain muda yang akan dipadu oleh pemain kelas nasional yang memiliki jam terbang yang cukup banyak.

"Pemain yang sudah siap bergabung Hamka Hamzah, Isnan Ali, Ardan Aras, Hendro Kartiko, Jajang Mulyana, yang akan dipadu oleh pemain muda yang komposisinya mencapai 30 persen," ujar Roni di Jakarta hari Sabtu (1/10/2011).

"Selain itu Ahmad Bustomi dan Arif Suyono sudah pasti (bergabung). Yang tiga lagi masih dirahasiakan, mungkin fix dalam 3-4 hari lagi," sambung sang manajer.

Komposisi pemain saat ini bukanlah pilihan penuh sang pelatih anyar Simon McMenemy yang didapuk menggantikan Benny Dollo. Eks pelatih timnas Filipina itu belum mengenal karakter pemain dalam negeri.

"Unruk kuota Asia kami pilih Lee Sou Ming," sambung Roni. "Manajer ikut campur (dalam transfer) karena Simon sendiri baru pertama disini,"

http://bola.inilah.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar