Lilipaly Saksikan Kekalahan Timnas Indonesia

Salah satu pemain naturalisasi yang baru disumpah Stefano Lilipaly ikut menyaksikan kekalahan Indonesia melawan Qatar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta Selasa (11/10/2011).

Menurut pemain yang membela Utrecht ini, pertandingan malam ini sangat menarik dan dia sudah tidak sabar untuk membela Tim Merah Putih.

"Malam ini pertandingan seru dan menarik. Saya berharap Indonesia menang," kata Lilipaly kepada Okezone, Selasa (11/10/2011). "Saya ingin segera bermain untuk Indonesia. Jika pelatih menginginkan, saya siap," cetusnya.

Lilipaly sendiri tidak begitu banyak tahu nama pemain senior Indonesia. Dia lebih banyak tahu pemain naturalisasi yang lebih dahulu membela Tim Merah Putih. "Saya hanya tahu Gonzales dan Irfan Bachdim. Tapi, saya tahu pemain U-23, Egy (Melgiansyah), Okto (Maniani)," sebutnya.

Ketika ditanya apakah dia akan bermain di Indonesia. Lilipaly mengaku lebih ingin mencoba bermain di liga Eropa untuk meningkatkan permainannya. "Sekarang saya memilih untuk bermain di level Eropa, karena level permainan di sana lebih tinggi, itu baik untuk saya," ujarnya.

Sayang, Timnas Indonesia harus mengakui keunggulan Qatar dengan skor 2-3. Kekalahan ini, membuat Hamka Hamzah dkk berada di dasar klasemen Grup E sementara pra kualifikasi Piala Dunia Zona Asia.

http://bola.okezone.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar