PT Liga Indonesia Siap Ambil Alih Kompetisi

PT Liga Indonesia (LI) yang sebelumnya menggelar kompetisi Liga Super Indonesia musim lalu, bersedia jika diberikan wewenang oleh PSSI untuk menggulirkan kompetisi strata teratas musim ini. 

Kemungkinan PT LI kembali berkiprah terkuak setelah 14 dari 24 klub yang akan mengikuti kompetisi Liga Prima Indonesia tahun ini, menolak pengelola yang ditunjuk PSSI yakni PT Liga Prima Indonesia Sportindo (LPIS) pimpinan Widjajanto. 

CEO PT LI Joko Driyono di Jakarta, Jumat (14/10),  menyatakan hal tersebut dilakukan untuk menyelamatkan sepak bola Indonesia dari kehancuran, bukan untuk melakukan kudeta dan memasukkan kembali unsur status quo ke dalam PSSI yang mengatasnamakan diri era reformasi tersebut. 

"Semua hal ini dilakukan untuk menyelamatkan sepak bola Indonesia. Kami sebetulnya tidak ingin persoalan kompetisi ini berlarut-larut dan PT LI tadinya tidak ingin masuk sengketa itu," kata Joko Driyono. 

Hingga kini PT LPIS kukuh menjadwalkan kompetisi diikuti 24 klub, dan digulirkan Sabtu (15/10) dan berakhir di penghujung 2012 mendatang. 

Sedangkan PT LI memiliki rencana yang lebih sederhana dan sistematis. Dengan perhitungan 18 klub peserta kompetisi (sesuai Statuta PSSI dan hasil Kongres Bali), kompetisi dipatok digulirkan 1 Desember mendatang dan berakhir Agustus 2012. 

Meskipun demikian, mereka masih menunggu hasil rapat umum pemegang saham (RUPS) PT LI, 23 Oktober mendatang. Dalam RUPS ini, PT LI akan memilih jajaran direksinya yang baru baru kemudian mengurus teknis kompetisi itu sendiri. 

"Seminggu setelah RUPS, manual liga baru dirilis, pendaftaran pemain dilakukan, kemudian managers meeting (pertemuan manajer), dan target kick off 1 desember 2011," imbuh Joko.
http://www.mediaindonesia.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar