Irfan Bachdim Ingin Persembahkan Emas

Popularitas Irfan Bachdim memang tak terbantahkan. Ketika informasi kedatangan Irfan ke Bandung tersebar, publik sepak bola Bandung langsung menyerbu Stadion Siliwangi, Bandung untuk menyaksikan latihan timnas Indonesia yang sebelumnya bisa dikatakan kurang menyedot perhatian masyarakat.

Irfan yang baru bergabung ke timnas U-23, Selasa, 27 September langsung diburu penggemarnya seusai menjalani latihan timnas Indonesia. Puluhan fans langsung memburu Irfan untuk sekadar meminta tanda tangannya dan foto bareng.

Sambutan publik sepak bola Bandung membuat Irfan mengaku bahagia. Sebelumnya Irfan memang pernah datang ke Bandung untuk menjalani tes di Persib Bandung jelang kompetisi musim 2009/2010 bergulir. Namun saat itu, karena mentoknya negosiasi, pemain yang sempat membela klub Belanda, FC Utrech ini harus melupakan keinginannya bermain di Persib.

"Saya cukup senang bisa kembali bergabung dengan rekan-rekan di tim U-23, apalagi sambutan fans cukup besar. Fans sepertinya sangat berharap kepada tim ini," kata Irfan.

Meski belum pasti mendapatkan tempat di skuad timnas U-23, Irfan menyatakan siap membantu skuad Garuda Muda melepas dahaga publik sepak bola nasional yang sudah cukup lama tak menyaksikan pasukan Merah Putih dikalungi medali emas sejak terakhir kali meraihnya pada SEA Games 1991 di Manila.

"Tim ini sudah dipersiapkan secara matang, kami berharap bisa memperoleh hasil maksimal di SEA Games nanti sebab rakyat Indonesia mengharapkan tim sepak bola kita menjadi yang terbaik," tandas Irfan.



www.bola.vivanews.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar