Kayamba Masih Jadi Pilihan Utama Sriwijaya FC

Pelatih anyar Sriwijaya FC (SFC), Kas Hartadi menegaskan bahwa Keith Kayamba Gumbs masih menjadi pilihan utama dan yang terbaik dalam tim yang disiapkan untuk Liga Indonesia musim 2011-2012.

Dengan fisiknya yang masih prima, striker yang hampir berusia 40 tahun itu bahkan menjadi role model bagi Laskar Wong Kito. "Seperti halnya musim lalu, Kayamba masih nomor satu dalam kecepatan dan daya tahan, meskipun usianya sudah 39 tahun," kata Kas.

"Kayamba senantiasa menjaga kesehatan tubuhnya sejak muda, sehingga meskipun usianya sudah melewati usia produktif tapi masih bisa mengimbangi pemain muda. Kayamba seperti pada umumnya pemain asing." 

"Bisa dikatakan Kayamba masih belum tergantikan. Dia telah memiliki semuanya, pengalaman banyak, kualitas fisik yang baik, dan semangat saat bermain di lapangan," tegasnya.

Kayamba sendiri mengaku senantiasa menjaga kualitas fisiknya, sejak memutuskan menjadi pesepakbola profesional. "Sejak muda saya tidak merokok, tidak minum-minuman keras, dan tidak keluar malam atau begadang. Saya selalu makan teratur dan tidak lupa minum suplemen," kata pria bernama lengkap Keith Jerome Kayamba Gumbs ini.

Namun, menurut Kayamba, hal itu tidak cukup bila dirinya ingin tetap bermain di liga negara-negara Eropa. "Memang usia akan menjadi pertimbangan utama. Saya memilih bermain di Asia (Indonesia, Red) karena memang negara-negara Eropa tidak mungkin lagi menerima pemain yang sudah berusia di atas 35 tahun," tutup pemain asal St Kitts And Nevis ini.
http://www.bola.net

Tidak ada komentar:

Posting Komentar