Lawan Arab, Timnas Belum Punya Susunan Tim Inti

Asisten tim nasional senior Indonesia Liestiadi mengungkapkan bahwa hingga saat ini dirinya dan pelatih kepala timnas Wim Rijsbergen belum menemukan susunan pemain inti untuk menghadapi Arab Saudi.


Timnas Indonesia sore ini, Selasa (4/10/2011) WIB, menggelar latihan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, sebagai bahan persiapan untuk pertandingan persahabatan kontra Arab Saudi di Malaysia pada 7 Oktober mendatang.

Dalam keterangan persnya setelah memimpin latihan sore timnas, Liestiadi mengungkapkan bahwa dirinya dan pelatih Wim Rijsbergen hingga kini masih belum menemukan susunan pemain yang tepat guna menghadapi Arab.

“Fokus latihan hari ini. Tadi kita ada sedikit mengelar kompetisi. Kita gelar pertandingan yang terdiri atas tiga grup. Satu grup terdiri atas enam orang (plus satu penjaga gawang)," tuturnya.

"Kita timbulkan semangat kompetisi antar pemain. Berdasarkan pertandingan tadi, kami akan membentuk tim inti untuk melawan Arab Saudi nanti. Jadi, para pemain terpacu untuk tak mau kalah,” sambungnya.
“Gambaran taktik sudah ada. Tapi, tetap kita coba lakukan yang terbaik. Kita masih mencari pemain yang tepat di posisi yang kita inginkan. Untuk mental tak ada masalah karena kita sudah mem-build up mental mereka untuk melawan Arab Saudi dan Qatar,” lanjutnya.

Timnas rencananya akan bertolak ke Malaysia pada tanggal 6 Oktober dinihari dengan menggunakan penerbangan pukul 05.00 pagi. Demi menjaga kerahasiaan taktik, laga nanti rencananya akan digelar secara tertutup.

www.inilah.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar